Kepala Intelijen Afghanistan Lolos dari Percobaan Pembunuhan
Kabul - Kepala dinas intelijen Afghanistan mengalami percobaan pembunuhan di kediamannya yang terletak di Kabul, Afghanistan. Rumah pria bernama Asadullah Khalid ini dilempari granat oleh orang tak dikenal.
Untungnya, upaya pembunuhan tersebut gagal dan Khalid hanya mengalami luka-luka. Pejabat pemerintahan dan kepolisian setempat menyatakan, Khalid langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat dan mendapatkan transfusi darah.
Khalid menjabat sebagai Kepala Direktorat Keamanan Nasional atau
National Directorate of Security (NDS). Demikian seperti dilansir
Asia One, Jumat (7/12/2012).
Kondisi kesehatan Khalid saat ini masih belum jelas. Namun salah seorang diplomat asing menuturkan, bahwa Khalid mengalami luka yang cukup serius dalam insiden tersebut.
Belum ada klaim atas percobaan pembunuhan ini. Namun diduga militan Taliban berada di balik serangan ini.
Khalid ditunjuk menjadi Kepala NDS oleh Presiden Hamid Karzai pada Agustus lalu. Selama ini, Khalid dikenal sebagai sosok yang menentang keras militan Taliban dan sangat dekat dengan keluarga Karzai. Penunjukan Khalid sempat disebut-sebut sebagai upaya Karzai untuk mengamankan posisinya sebagai Presiden Afghanistan menjelang pemilu pada tahun 2014 mendatang.
Title : Kepala Intelijen Afghanistan
Description : Kepala Intelijen Afghanistan Lolos dari Percobaan Pembunuhan Kabul - Kepala dinas intelijen Afghanistan mengalami percobaan pembunuhan...